Jakarta, Turin – Cristiano Ronaldo mengakhiri kariernya dengan Real Madrid setelah sepuluh musim. Bintang Timnas Portugal ini akhirnya memilih klub raksasa Italia, Juventus sebagai klub barunya.
Pada saat itu Cristiano Ronaldo diboyong Nyonya Tua dengan harga sebesar 100 juta euro, Pemenang enam Ballon d’Or ini di kontrak selama lima tahun.
Setelah sudah beradaptasi dengan timnya, kini Cristiano Ronaldo ingin mantan setimnya di Real Madrid, Marcelo untuk datang ke Turin dan bergabung bersama Juventus. Kedua pemain ini merupakan teman akrab saat di Santiago Bernabeu.
Setelah dilansir dari skyysports, Cristiano Ronaldo juga berniat untuk mengubah jalan pikiran Marcelo dan kabarnya Ronaldo juga sudah berbicara dengan bek asal Timnas Brazil ini.
Mengenai hal ini Marcelo masih bimbang untuk hengkang dari El Real, pasalnya Marcelo masih belum memikirkan untuk hal tersebut.
Marcelo sendiri masih terikat kontrak dengan Real Madrid sampai tahun 2022, bek berusia 30 tahun ini juga sudah menekan kontrak barunya pada September 2017.
Hal ini yang membuat Marcelo masih bimbang untuk memutuskan hengkang dari El Real karena masih adanya kontrak yang belum selesai.
Semenjak asuhan Santiago Solari, Marcelo bukan lagi pemain tim utama untuk skuat. Kini Marcelo menjadi pemain cadangan yang harus duduk manis dibangku tersebut.
Jika situasi ini berkelanjutan maka Marcelo akan membulatkan tekatnya untuk meninggalkan Madrid dan akan segera pindah ke Turin.